Kelompok Tani Ternak Salira Leuwiseeng

Gotong Royong Menurunkan Genting dan Atap Masjid An-Nur Babakan Leuwiseeng

Posted by SALIRA GROUP on Friday, April 10, 2015

Pagi ini sekitar pukul 07.30 WIB (Jum'at, 10 April 2015), Masyarakat Dusun Leuwiseeng mengadakan Gotong Royong untuk menurunkan Genting dan hal-hal lain yang ada di Atap Masjid An-Nur Babakan Leuwiseeng. Tampak hadir tokoh-tokoh masyarakat pada kegiatan tersebut.

Sebagaimana sudah diketahui oleh masyarakat Leuwiseeng, bahwasannya masjid kedua terbesar di kampung Leuwiseeng (yang terletak sebelah Tenggara dusun Leuwiseeng) tersebut akan dilakukan Renovasi (Rehab) guna lebih kokoh lagi.

Masjid yang berada di wilayah RT.04 RW 09 Dusun Leuwiseeng tersebut - di setiap tahunnya digunakan untuk pelaksanaan Sholat Idul Fitri dan juga Sholat Idul Adha oleh masyarakat Muslimah (Ibu-ibu dan Remaja Puteri) Leuwiseeng. Dan tentunya dipergunakan untuk peribadatan sehari-hari oleh warga sekitar mesjid tersebut.

Berikut ini kami lampirkan beberapa foto yang berhasil kami ambil saat acara berlangsung, perihal kegiatan tersebut:











» Thanks for reading: Gotong Royong Menurunkan Genting dan Atap Masjid An-Nur Babakan Leuwiseeng

Related Posts

Leuwiseeng.com Updated at: Friday, April 10, 2015
Kelompok Tani Ternak Salira Leuwiseeng